Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Penanganan Wabah I RI Harus Konsisten Kendalikan Virus Korona

Yogyakarta Waspada Kasus Covid-19 Naik

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah harus menjaga angka pasien dirawat di fasilitas kesehatan dan kematian tetap rendah agar bisa beralih dari pandemi jadi endemi.

YOGYAKARTA - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Yogyakarta meningkatkan kewaspadaan karena grafik kasus aktif di kota tersebut pada awal November merangkak naik meski dinilai masih terkendali.

"Pada awal November ini, dari sisi pertumbuhan kasus memang ada sedikit kenaikan dibanding September dan Oktober yang grafiknya cenderung turun," kata Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Yogyakarta, Heroe Poerwadi, di Yogyakarta, Jumat (5/11).

Menurut Heroe, pertumbuhan kasus pada awal November kembali menyentuh angka lebih dari lima kasus per hari dengan jumlah pasien sembuh atau selesai isolasi mandiri lebih sedikit.

Sedangkan pada September dan Oktober, jumlah kasus baru lebih sedikit dibanding jumlah pasien yang sembuh atau selesai isolasi mandiri, sehingga grafik kasus aktif pun cenderung turun.

"Pada akhir Oktober, jumlah kasus baru di bawah lima kasus per hari. Tetapi, awal November naik menjadi lebih dari lima," kata Heroe.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top