Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Rabu, 21 Sep 2022, 18:20 WIB

Yogya Rawan Bencana, Pemkot Bentuk 8 Satuan Pendidikan Aman Bencana

Foto: Istimewa

YOGYAKARTA - Pemerintah Kota Yogyakarta melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) membentuk Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) mulai tahun 2022. Program nasional tersebut untuk membangun kesiapsiagaan masyarakat di lingkungan sekolah dalam menghadapi bencana.

"Pembentukan Satuan Pendidikan Aman Bencana ini baru dimulai tahun ini. Konsepnya seperti Kampung Tangguh Bencana, tapi ini di lingkungan sekolah," kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Yogyakarta, Nur Hidayat, Rabu (21/9/2022).

Pembentukan SPAB tahun ini dilakukan di 8 sekolah yaitu di 4 SMP dan 4 SD secara bertahap. Dia menyatakan sampai kini proses pembentukan SPAB telah dilaksanakan di 3 SD yaitu SD Negeri Gambiran, SD Negeri Sayidan dan SD Negeri Suryodiningratan 1. Sedangkan pembentukan SPAB pada jenjang SMP sudah dilaksanakan di SMP Negeri 16 Yogyakarta dan SMP Negeri 4 Yogyakarta.

"Nanti semua sekolah SD dan SMP yang menjadi kewenangan Pemkot Yogyakarta akan menjadi Satuan Pendidikan Aman Bencana. Pada tahun ini yang bisa kami koordinasikan dan memungkinkan di sekolah-sekolah tersebut," tambahnya.

Nur menjelaskan beberapa komponen dalam pembentukan SPAB di antaranya terkait manajemen dasar dalam menghadapi bencana, mitigasi bencana dan jalur evakuasi. Salah satu kegiatan dalam proses pembentukan SPAB adalah simulasi bencana yang diikuti warga di lingkungan sekolah seperti para siswa dan guru.



Redaktur: Eko S

Penulis: Eko S

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.