Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

X Hadirkan Fitur AI Baru Bernama Grok

Foto : @XEng

Ilustrasi

A   A   A   Pengaturan Font

"Grok bisa membuat kesalahan, verifikasi hasilnya," dikutip dari TechCrunch, Selasa (18/6).

Ide merangkum tulisan pada sosial media bukanlah hal yang baru. Pada tahun 2020, Twitter pernah meluncurkan fitur merangkum konten panjang tanpa bantuan AI. Fitur ini akan menampilkan anotasi pada beberapa tren dengan menambahkan judul dan deskripsi tren di bawah cuitan panjang.

Namun, Twitter tidak konsisten dalam peluncurannya. Fitur merangkum yang berada di bawah kepemimpinan sebelumnya tidak meliputi semua konten dengan tulisan panjang.

Pihak X memaksudkan fitur Stories yang menyediakan chatbot Grok milik xAI untuk mendorong penjualan langganan premium. Dengan akses premium pada X, pengguna dapat mengakses Grok dengan mengetuk tombol di bawah pada halaman aplikasi.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Muhammad Daniel Ramadhan

Komentar

Komentar
()

Top