Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hubungan Multilateral

WTO: Ekonomi Tiongkok Peran Kunci Pertumbuhan Ekonomi Global

Foto : FABRICE COFFRINI/AFP

Direktur Jenderal WTO, Ngozi Okonjo-Iweala

A   A   A   Pengaturan Font

DAVOS - Tiongkok memainkan peran kunci dalam mendorong pertumbuhan ekonomi global. Dengan beberapa langkah yang telah diambil oleh Tiongkok, ekonomi negara Tirai Bambu ini diharapkan dapat mulai rebound. Tiongkok selalu mampu menghasilkan berbagai instrumen untuk membantu menstimulasi ekonomi.

"Kami sepenuhnya berharap bahwa pemerintah Tiongkok masih memiliki ruang untuk melakukan banyak hal," kata Direktur Jenderal Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) Ngozi Okonjo- Iweala kepada Xinhua dalam sebuah wawancara eksklusif di sela-sela Forum Ekonomi Dunia (World Economic Forum/WEF) di Davos, pekan lalu.

Seperti dikutip dari Antara, Senin (22/1), sejak bergabung dengan WTO lebih dari 20 tahun silam, Tiongkok telah menjadi pedagang barang terbesar di dunia dan mitra dagang utama bagi lebih dari 140 negara dan wilayah, dengan kontribusi rata-rata hampir 30 persen terhadap pertumbuhan ekonomi tahunan dunia.

Menyoroti peran kunci Tiongkok dalam mendorong perdagangan global dan pertumbuhan ekonomi global, Okonjo-Iweala mengatakan setiap perkembangan di Tiongkok akan berdampak pada seluruh dunia dan itulah sebabnya mengapa kinerja ekonomi Tiongkok yang baik menjadi kepentingan bagi semua orang.

Menurut Biro Statistik Nasional (National Bureau of Statistics/NBS) Tiongkok, PDB negara itu membukukan pertumbuhan 5,2 persen secara tahunan (year on year/yoy) pada 2023, yang mencerminkan rebound yang kuat pasca-Covid-19.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top