Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

World Water Forum Momentum Tingkatkan Infrastruktur Air

Foto : ANTARAHO-Kementerian PUPR

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Gelaran 10th World Water Forum di Bali pada tahun depan menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas infrastruktur pengelolaan air dalam negeri.

"Kesempatan ini patut dimanfaatkan dengan maksimal untuk Indonesia unjuk gigi di mata dunia dan meningkatkan kualitas infrastruktur pengelolaan air dalam negeri. Diharapkan ajang gelaran 10th World Water Forum dapat mengantarkan kita kepada masa depan yang lebih cerah," ujar Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (21/5).

Dia juga menambahkan, gelaran 10th World Water Forum menjadi momentum penting bagi Indonesia untuk bisa saling bersinergi dengan berbagai pihak, baik dalam dan luar negeri.

Pertemuan 10th World Water Forum di Bali akan mengusung tema "Water for Shared Prosperity" dengan beragam diskusi panel subtema seperti Water for Humans and Nature, Water Security and Prosperity, Disaster Risk Reduction and Management, Governance, Cooperation and Hydro Diplomacy, Sustainable Water Finance, dan Knowledge and Innovation.

Forum Air Dunia ini diharapkan dapat memberikan kesempatan bagi seluruh pemangku kepentingan untuk dapat berbagi ide, praktik, dan solusi terbaik dalam menghadapi tantangan pengelolaan sumber daya air berkelanjutan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top