Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

World Water Forum Bali Dorong Kerja Sama Dunia Wujudkan Keamanan Air bagi Semua

Foto : ANTARA/Media Center World Water Forum 2024/Nyoman

Presiden Joko Widodo memimpin pembukaan KTT World Water Forum Ke-10 2024 di Nusa Dua, Badung, Bali, Senin (20/5/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Kolaborasi pemanfaatan air tersebut penting, utamanyauntuk memastikan ketersediaan dana yang diperlukan untuk mitigasi, adaptasi, dan pengurangan risiko bencana. Apalagi, dibutuhkan 144,74 miliar dolar AS (Rp2,3 kuadriliun) setiap tahunnya untuk membiayai upaya tersebut hanya untuk kawasan Asia-Pasifik.

Alisjahbana juga menyoroti pentingnya pendekatan ilmiah, yang dapat dilakukan dengan mengumpulkan ilmuwan dan pemangku kepentingan berpengalaman, serta investasi untuk sistem data peringatan awal bencana untuk mewujudkan pengumpulan data yang lebih mumpuni sehingga dapat mengurangi kerugian bencana hingga 60 persen.

Senada, Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia Denis Chaibi menyatakan teknologi tata kelola air, baik dalam bentuk perangkat lunak maupun perangkat kerasnya, harus dikembangkan. Teknologi kecerdasan buatan (AI) yang semakin lumrah saat ini akan memainkan peranan yang kian penting dalam tata kelola air pada masa depan.

Selain itu, sebagai salah satu upaya mendukung ketahanan air dunia, Indonesia memprakarsai pembentukan suatu dana air global(Global Water Fund)sebagai mekanisme bersama penanganan berbagai masalah air di semua negara di dunia.

"Global Water Fund itu pada prinsipnya platform global untuk dapat memobilisasi pembiayaan yang nanti bisa membantu pembiayaan sektor air maupun sumber daya air di suatu negara," kata Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Herry Trisaputra Zuna.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top