Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Workshop Batik Kolaborasi: Memperingati 30 Tahun Hubungan Diplomatik Indonesia-Kazakhstan

Foto : Dok KBRI Astana?
A   A   A   Pengaturan Font

Dalam rangka memperingati 30 tahun hubungan diplomatik Indonesia dan Kazakhstan, KBRI Astana menyelenggarakan Workshop Batik Kolaborasi Indonesia-Kazakhstan di Pusat Budaya Indonesia Astana

ASTANA - KBRI Astana menyelenggarakan Workshop Batik Kolaborasi Indonesia-Kazakhstan di Pusat Budaya Indonesia Astana, Minggu (29/10).

Kegiatan diselenggarakan dalam rangka memperingati 30 tahun hubungan diplomatik Indonesia dan Kazakhstan untuk menggambarkan eratnya hubungan kedua negara dalam bentuk budaya khazanah Indonesia yang diterjemahkan dalam karya batik.

Hal ini merupakan salah satu cara untuk meningkatkan hubungan diplomasi Indonesia - Kazakhstan melalui budaya dan batik adalah satu ikon budaya yang telah dikenal luas di berbagai negara dan telah diakui sebagai warisan budaya takbenda oleh UNESCO pada 2 Oktober 2009.

Duta Besar RI untuk Kazakhstan dan Tajikistan, Dr M Fadjroel Rachman dalam pembukaannya menguraikan pentingnya acara ini untuk persahabatan kedua negara.

"Workshop ini lebih dari sekadar demonstrasi teknik; ini adalah kesempatan untuk membentuk hubungan, berbagi gagasan, dan memperkuat ikatan budaya antara kedua negara. Dengan bekerja bersama, kita tidak hanya menciptakan karya batik yang indah, tetapi juga menciptakan hubungan yang berkelanjutan yang akan memperkaya pemahaman kita tentang budaya masing-masing. Kolaborasi batik ini adalah perayaan kreativitas, persahabatan, dan kekuatan budaya yang abadi. Mari kita hargai momen-momen yang kita habiskan bersama, belajar satu sama lain, dan merayakan seni yang hidup yang telah membawa kita ke sini hari ini," kata Duta Besar RI seperti dikutip dari laman kemlu.go.id, Selasa (31/10).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top