Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Wisata Bali di Masa Pandemi

Wisata Bali Kembali Dibuka

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Kertha Gosa Klungkung didirikan pada abad XVII, pada jaman kerajaan Klungkung di masa pemerintahan Dewa Agung Jambe, beliau adalah raja pertama Klungkung, putra ke dua Dalem Dimade yang mana merupakan raja terakhir dari dinasti kerajaan Gelgel. Pada masa pemerintahan Dewa Agung Jambe, raja membangun istana ataupun lazim disebut puri yang dinamakan dengan Semara Pura.

Bangunan bersejarah peninggalan kerajaan Klungkung ini dibangun pada tahun 1686 oleh I Dewa Agung Jambe. Bangunan tersebut sempat hancur karena invansi Belanda. Kerta Gosa memiliki beberapa komplek bangunan seperti Bale Kerta Gosa, Bale Kambang atau disebut juga sebagai Taman Gili dan gerbang utama atau pemedal agung. Pada bangunan Bale Kambang dan Bale Kerta Gosa pada langit-langit bangunan tersebut terdapat lukisan pewayangan berasal dari seniman desa Kamasan. Lukisan-lukisan tersebut mengisahkan tentang hukum karma phala, persidangan dan juga kisah-kisah epos Mahabratha, Ramayana dan Tantri.

Pada areal puri Semara Pura juga terdapat komplek Kertha Gosa, yang terdiri dari dua buah bangunan yaitu Bale Kambang dan Kerta Gosa, bangunan Bale Kambang dikelilingi oleh kolam Taman Gili, terlihat begitu cantik dengan berbagai ornamen indah dan unik peninggalan sebuah bangunan jaman kerajaan Klungkung.

Objek wisata di Klungkung Bali ini memiliki nilai sejarah yang tinggi, selain sebagai peninggalan perjuangan melawan penjajah Belanda juga berbagai pesan moral yang terdapat pada lukisan wayang pada langit-langit bangunan, yang merupakan lukisan khas desa Kamasan Klungkung.
Kerta Gosa juga digunakan sebagai tempat sidang raja-raja di pulau Bali dan tempat melaksanakan upacara Manusia Yadnya keluarga kerajaan, sekarang ini menjadi tempat wisata dan destinasi tour bagi wisatawan yang liburan ke pulau Dewata.

Perjalanan dari arah Kuta, Denpasar ataupun Bandara, tidak akan menyita banyak waktu, jika  menuju ke arah Bali Timur, objek wisata Kerta Gosa ada di sana.

Pulau Nusa Penida dengan Bukit Teletubbies
Kabupaten Klungkung memiliki tiga  buah pulau terluar dan yang terbesar adalah Pulau Nusa Penida, terletak di Kecamatan Nusa Penida. Pulau ini  memiliki sejumlah tempat wisata yang pantas dinikmati beberapa diantaranya adalah objek wisata Broken Beach (Pasih Uug), Toya Pakeh, Mata Air Seganing, Pantai Kristal, Pantai Atuh, Malibu Point, Manta Point, Batu Meling dan beberapa tempat lainnya seperti Pura Giri Putri, Dalem Ped dan Puncak Mundi sebagai tujuan wisata sekaligus persembahyangan bagi umat Hindu.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top