Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Statistik Utang | Akhir Januari, Utang Luar Negeri Indonesia Membengkak Jadi Rp5.404 Triliun

Waspadai Lonjakan ULN Indonesia

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Peningkatan ULN perlu diwaspadai mengingat kenaikan tersebut terjadi di tengah kondisi utang global juga meningkat.

Jakarta - Utang luar negeri (ULN) Indonesia pada akhir Januari 2019 meningkat 7,2 persen secara tahunan (yoy) karena peningkatkan utang pemerintah. Peningkatan itu menambah daftar panjang negara-negara di dunia yang mengalami hal serupa.

Kenaikan utang di beberapa negara di dunia dikhawatirkan mengganggu sistem keuangan global. Terlebih lagi, kondisi global saat ini tengah diliputi ketidakpastian, terutama perang dagang dan sejumlah risiko geopolitik.

Menurut Statistik Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia yang dilansir BI di Jakarta, Jumat (15/3), ULN hingga akhir Januari 2019 mencapai 383,3 miliar dollar AS atau setara 5.404 triliun rupiah berdasarkan asumsi kurs referensi Bank Indonesia (BI) akhir Januari 2019. Sebagai rinciannya, utang pemerintah dan BI sebesar 190,2 miliar dollar AS dan utang swasta termasuk BUMN sebesar 193,1 miliar dollar AS.

"Pertumbuhan ULN 7,2 persen (year on year/ yoy) yang relatif stabil tersebut sejalan dengan peningkatan pertumbuhan ULN pemerintah di tengah perlambatan pertumbuhan ULN swasta," tulis Bank Sentral dalam laporannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top