Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Warga Magelang Atasi Dampak Pandemi dengan "Cantelan Berbagi"

Foto : ANTARA/HO - Bagian Prokompim Kota Magelang.

Pencanangan Satgas Jogo Tonggo dan Kampung Siaga Covid-19 di Kecamatan Magelang Selatan, Kota Magelang.

A   A   A   Pengaturan Font

MAGELANG - Warga Kampung Tidar Campur, Kelurahan Tidar Selatan, Kota Magelang, memiliki kegiatan "cantelan berbagi" sejak pandemi Covid-19 untuk meringankan masyarakat kurang mampu yang terdampak pandemi.

Ketua RT 5 Tidar Campur, Tamtomo, di Magelang, Jumat (3/10) menjelaskan sasaran cantelan berbagi adalah sekitar 35-40 keluarga di Tidar Campur. Selain itu ada juga warga luar kampung seperti di Salakan, Tidar Sawe, Nggrenggeng, Kedhungdowo, dan lainnya.

Baca Juga :
Kembangkan UMKM

Sedangkan untuk umum, ada sopir angkot, buruh tani, pemulung, pedagang asongan, pengemudi ojek daring, buruh kasar dan lainnya.

"Paket yang dicantelkan atau dibagikan berupa bahan makanan, gratis dan selalu habis. Sumber dana dari warga 60 persen dan donatur 40 persen. Penyantel bahkan bukan hanya warga yang berekonomi cukup tapi mereka juga ada yang berpenghasilan di bawah rata-rata," kata Tamtomo usai pencanangan Satgas Jogo Tonggo dan Kampung Siaga Covid-19 di Kecamatan Magelang Selatan.

Menurut Tamtomo, semakin hari pelaksanaan cantelan berbagi semakin tertib dan menyebar hingga daerah lain, seperti di Bogeman, Jaranan, Ngentak, Cacaban ,dan sekitarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top