Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Pandemi

Warga Ibu Kota Diminta Tetap Perketat Prokes

Foto : ANTARA/Biro Pers Setpres/Muchlis

Dua orang tenaga kesehatan berjalan di salah satu ruang perawatan Rumah Sakit Modular Pertamina di Jakarta, beberapa waktu lalu.

A   A   A   Pengaturan Font

Dalam sepekan terakhir antara periode 20-28 Februari 2022, terjadi banyak pelanggaran protokol kesehatan di Jakarta, seperti di Jakarta Selatan saja Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) setempat mencatat sebanyak 1.988 warga terjaring operasi tertib masker.

Kepala Satpol PP Jakarta Selatan Ujang Hermawan mengatakan sejumlah pelanggar itu terjaring dalam operasi tertib masker yang digelar di 10 kecamatan di Jakarta Selatan. "Selama tanggal 20-28 Februari tercatat 1.988 orang terjaring operasi tertib masker," ujar Ujang.

Ujang mengatakan dari total pelanggar yang tak memakai masker itu, 1.980 orang dikenakan sanksi kerja sosial. "Untuk delapan warga lainnya itu dikenakan sanksi denda administrasi dengan total denda 450.000 rupiah," ucap Ujang.

Satpol PP juga mengawasi 423 restoran yang tersebar di wilayah Jakarta Selatan. Sebanyak 17 pelaku usaha diberikan teguran tertulis karena melanggar protokol kesehatan.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top