Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Warga Hong Kong Borong "Apple Daily"

Foto : AFP/ISAAC LAWRENCE

Baca “Apple Daily”- Seorang penumpang kereta komuter sedang membaca Apple Daily edisi Selasa (11/8) saat ia hendak menjalankan aktivitas hariannya. Warga Hong Kong memborong harian prodemokrasi itu sebagai ungkapan rasa solidaritas setelah sehari sebelumnya pemilik koran itu ditangkap karena tuduhan melanggar UU Keamanan Nasional yang baru diterapkan.

A   A   A   Pengaturan Font

Lai, 71 tahun, sendiri ditahan atas tuduhan berkolusi dengan pasukan asing dan penipuan dalam operasi yang menargetkan grup penerbit miliknya, Next Digital. Selain Lai, polisi juga menangkap dua putra Lai, aktivis muda prodemokrasi Agnes Chow dan Wilson Li, mantan aktivis yang menjadi jurnalis lepas untuk media asal Inggris, ITV.

Beijing memuji penangkapan Lai dan menyebutnya sebagai "pengacau anti-Tiongkok" yang bersekongkol dengan orang asing untuk menimbulkan kekacauan. Sementara para kritikus yakin UU baru tersebut telah mengakhiri kebebasan dan otonomi yang dijanjikan Beijing setelah penyerahan kembali Hong Kong pada 1997 oleh Inggris.

Dalam sebuah taklimat pada Senin malam, polisi Hong Kong mengatakan mereka yang ditangkap adalah bagian dari kelompok yang sebelumnya terlibat melobi negara lain untuk menjatuhkan sanksi bagi Tiongkok. "Setelah UU keamanan nasional diberlakukan, kelompok ini masih aktif," kata pejabat senior dari Kepolisian Hong Kong, Li Kwai-wah. SB/AFP/I-1


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, AFP

Komentar

Komentar
()

Top