Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Waspadai Munculnya Varian BA.4 dan BA.5

Warga Diminta Pakai Masker Meski RI di Level Aman

Foto : ANTARA/ARIF FIRMANSYAH

MASYARAKAT DIMINTA KEMBALI MENGGUNAKAN MASKER DI RUANG TERBUKA I Sejumlah warga berjalan di Alun-Alun Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (12/7). Presiden Joko Widodo meminta masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat di ruang terbuka karena pandemi Covid-19 masih belum berakhir terutama adanya kenaikan kasus akibat dua subvarian Omicron BA.4 dan BA.5.

A   A   A   Pengaturan Font

Vaksin booster atau penguat sebagai syarat perjalanan dan memasuki fasilitas umum perlu didukung.

JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, meminta setiap lapisan masyarakat untuk kembali memakai masker meski kasus positif Covid-19 di Indonesia berada pada level aman menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO).

"Presiden mengimbau (memakai masker lagi) karena sekarang sedang ada kenaikan kasus lebih baik kita waspada," kata Menkes saat ditemui Antara dalam Peluncuran Inpres Nomor 3 Tahun 2022 di Jakarta, Selasa (12/7). Menkes menuturkan, hingga kemarin, jumlah kasus orang yang terkonfirmasi positif terkena Covid-19 berada pada skala 2.000 kasus per harinya.

Seperti halnya yang terjadi pada Senin (11/7) hingga pukul 12.00 WIB, jumlah kasus positif harian Indonesia tembus 6.112.986 kasus setelah bertambah 1.681 kasus. Jumlah kasus tersebut masih berada pada level yang aman menurut standar PPKM yang ditetapkan oleh WHO. Dalam standar WHO itu, level Indonesia akan berubah bila kasus positif menyentuh 7.800 kasus per harinya.

"Sekarang kan masih 2.000- an, selama itu masih di bawah 7.800 itu standar WHO masih PPKM level satu. Tapi itu definisi WHO ya, mereka menggunakan istilah transmission indicated. Selama di bawah 7.800, kondisinya masih sangat baik dan normal," ucap Menkes.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top