Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Wapres Taiwan Berangkat ke AS dalam Perjalanan ke Paraguay

Foto : Newsweek/AFP

Wakil Presiden Taiwan William Lai berbicara kepada wartawan setelah mendaftar sebagai kandidat presiden Taiwan pada 19 November 2019.

A   A   A   Pengaturan Font

TAIPEI - Wakil Presiden Taiwan William Lai terbang ke Amerika Serikat pada Sabtu (12/8) dalam perjalanan sensitif yang membuat marah para pejabat Tiongkok.

Pulau demokratis itu diklaim oleh Tiongkok, yang berjanji akan merebut wilayah itu suatu hari nanti dengan paksa jika perlu dan telah meningkatkan tekanan politik dan militer.

Tiongkok menentang pertukaran resmi negara lain dengan Taiwan, dan sering bereaksi mengecam persinggahan para pemimpin Taiwan di Amerika Serikat.

Lai - kandidat presiden Taiwan - secara resmi transit di Amerika Serikat dalam perjalanannya ke dan dari Paraguay, di mana dia akan menghadiri acara pelantikan presiden PAraguay.

"Segera berangkat ke #Asuncion untuk menghadiri pelantikan (presiden terpilih Santiago Pena) & menyampaikan kepadanya & rakyat #Paraguay harapan terbaik (Taiwan)," tulis Lai di Twitter, sekarang disebut X.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top