Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Muktamar Muhammadiyah

Wapres Berharap Lahirkan SDM Unggul

Foto : istimewa

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin berharap Muktamar ke-48 Muhammadiyah di Solo, Jawa Tengah, pada 20 November 2022 dapat menjadi wadah untuk melahirkan sumber daya manusia (SDM) unggul demi membangun Indonesia Maju.

"Jadi, bagaimana agar umat Islam tidak menjadi penonton dalam proses pembangunan, tapi menjadi pihak yang aktif membangun diri sendiri, membangun negeri ini," kata Wapres seperti disampaikan Juru Bicara Wapres, Masduki Baidlowi, di Kediaman Resmi Wapres, Jakarta, kemarin.

Wapres Ma'ruf Amin menyampaikan hal tersebut usai menerima audiensi Pimpinan Pusat Muhammadiyah mengenai rencana muktamar di Solo.

Masduki menyampaikan, menurut Wapres, peran aktif membangun negeri dapat diwujudkan dalam dua hal yaitu dengan membangun SDM yang mengimplementasikan Islam moderat dan menciptakan para ahli di berbagai bidang keilmuan.

"Bagaimana membangun SDM-SDM yang mempunyai pemahaman keagamaan yang kompatibel dengan paham kebangsaan kemudian membangun insinyur-insinyur, ahli-ahli yang bisa membangun negeri ini," tambah Masduki.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top