Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Wamenkeu: Realisasi PEN Capai Rp495,77 Triliun

Foto : ANTARA/Agatha Olivia.

Tangkapan Layar Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara dalam acara BeritaSatu Economic Outlook 2022 secara daring di Jakarta, Senin (22/11/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

Kemudian, untuk insentif 1,3 juta tenaga kesehatan (nakes) pusat dan santunan kematian 501 nakes, pengadaan 220,14 juta dosis vaksin, serta bantuan iuran jaminan kesehatan nasional (JKN) untuk 34,71 juta orang.

Sementara realisasi perlindungan sosial telah mencapai 75,5 persen dari alokasi Rp186,64 triliun yang diberikan untuk bantuan program keluarga harapan (PKH) kepada 10 juta penerima dan kartu sembako kepada 18,1 juta penerima, bantuan sosial tunai (BST) untuk 9,99 juta penerima dan bantuan langsung tunai desa (BLT) Desa untuk 5,64 juta penerima, serta Kartu Prakerja untuk 5,96 juta orang.

Selanjutnya, bantuan kuota internet untuk 64,59 juta penerima, bantuan uang kuliah tunggal (UKT) untuk 326 ribu penerima, subsidi listrik untuk 32,6 juta penerima, bantuan subsidi upah (BSU) untuk 6,7 juta pekerja, serta bantuan beras untuk 28,8 juta orang dan sembako PPKM 4,84 juta penerima.

Suahasil menambahkan anggaran dukungan UMKM dan korporasi pun telah diserap 50,4 persen dari dana Rp162,4 triliun, yang meliputi bantuan pelaku usaha mikro (BPUM) kepada 12,8 juta usaha, imbal jasa penjaminan (IJP) untuk 2,29 juta UMKM dan 43 korporasi, serta penempatan dana bank dengan total penyaluran kredit Rp450,57 triliun kepada 5,46 juta debitur.

Bantuan juga diberikan dalam bentuk subsidi bunga kredit usaha rakyat (KUR) untuk 6,7 juta debitur dan non-KUR untuk 13,4 juta debitur, penyertaan modal negara (PMN) untuk PT Hutama Karya, PT Pelindo III, PT Kawasan Industri Wijayakusuma, dan Lembaga Pengelola Investasi sebesar Rp23,39 triliun, serta bantuan pedagang kaki lima kepada 1 juta usaha.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top