Waduh, Gempa Magnitudo 6,0 Guncang Barat Daya Pacitan Jatim
Tangkapan layar laman resmi bmkg.go.id terkait gempa magnitudo 6.0 yang terjadi di 117 km Barat Daya Pacitan, Jawa Timur, Kamis (8/6), pukul 00:04:55 WIB.
Foto: ANTARA/Ahmad FaishalJakarta - Waduh, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), merilis informasi terjadinya gempa magnitudo 6.0 berlokasi di 117 km barat daya Pacitan, Jawa Timur pada Kamis, pukul 00:04:55 WIB.
Gempa yang tidak berpotensi tsunami tersebut berpusat di 9.15 LS,110.69 BT dengan kedalaman 10 Km. Meski tidak berpotensi tsunami, namun pihak BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.
BMKG menyatakan bahwawilayah gempa dirasakan (skala MMI) yaituV Kota Yogyakarta, III Semarang, III Jepara, IV Ponorogo, IV Karangkates, Iv Kepanjen, III-IV Nganjuk, III Madiun , III Sukorejo, II Demak, dan III Banjarnegara.
Sejumlah warganet turut mencuit gempa yang dirasakan hingga ke wilayah D.I. Yogyakarta, Semarang, Solo, Tulungagung, dan Kebumen, seperti yang terpantau dari sejumlah cuitan di akun resmi twitter @infoBMKG.
"Jogja kerasa banget" tulis akun @yudhidwi_ dan "Jogja kerasa lama ngeri eh" dari @0xAshcry.
"Solo kerasa banget weh" cuit @spearkka.
"Tulungagung kerasa kenceng bgttt" tulis @lalaiscutegirl.
"Malang kerasaaa bgttt" dari akun @finandeatika.
"Ini daerah kebumen tadi pd ngerasain gempa ga si?" cuit @titaatitu
Berita Trending
- 1 Kasad: Tingkatkan Kualitas Hidup Warga Papua Melalui Air Bersih dan Energi Ramah Lingkungan
- 2 Trump Menang, Penanganan Krisis Iklim Tetap Lanjut
- 3 Tak Tinggal Diam, Khofifah Canangkan Platform Digital untuk Selamatkan Pedagang Grosir dan Pasar Tradisional
- 4 PLN Rombak Susunan Komisaris dan Direksi, Darmawan Prasodjo Tetap Jabat Direktur Utama
- 5 Sosialisasi dan Edukasi yang Masif, Kunci Menjaring Kaum Marjinal Memiliki Jaminan Perlindungan Sosial
Berita Terkini
- Semen Padang FC Tahan Imbang Klub Malaysia Super League dengan Skor 2-2
- Kader Golkar DKI Diminta Bekerja Keras Menangkan Cagub Jakarta RIDO
- Menekraf Luncurkan Program Baru di Aceh
- Terus Bertambah, Polisi Tetapkan 22 Tersangka pada Kasus Judi Online yang Libatkan Oknum Komdigi
- Timnas MLBB Putri Raih Kemenangan Sempurna Pada Laga Perdana IESF 2024