Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Viral, Polisi Kebingungan Saat Hentikan Mobil Tanpa Pengemudi

Foto : AFP
A   A   A   Pengaturan Font

SAN FRANCISCO - Seorang petugas polisi di San Francisco, Amerika Serikat (AS), menghadapi masalah yang belum pernah terjadi sebelumnya baru-baru ini ketika ia menghentikan sebuah mobil yang sedang melaju di malam hari tanpa lampu depan menyala dan menemukan tidak ada seorang pun di dalam mobil tersebut.

Kendaraan yang dihentikan polisi itu ternyata adalah sebuah mobil otonom, dan upaya penghentian mobil itu oleh polisi sempat terekam oleh seorang pejalan kaki, yang memposting rekaman videonya di media sosial. (https://instagram.com/tv/Cb1q-vggFn9/)

Pada rekaman video itu terlihat seorang petugas yang kebingungan mengitari kendaraan dan mengintip melalui jendela selama beberapa menit. Rekaman video itu kemudian tersebar luas sehingga Cruise, perusahaan yang memiliki kendaraan itu, bereaksi di Twitter untuk menjelaskan apa yang terjadi.

"Mobil otonom itu melambatkan lajunya setelah dikejar kendaraan polisi. Mobil otonom kemudian menepi ke lokasi aman terdekat agar tak mengganggu lalu lintas. Seorang petugas polisi menghubungi personel Cruise dan tidak ada tilang yang dikeluarkan," demikian pernyataan Cruise pada Rabu (13/4) pagi.

Dalam rekaman itu, terdengar seseorang berseru, "Tidak ada seorang pun di dalamnya!" saat polisi memeriksa kendaraan yang dihentikannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top