Vaksin Global Terdapat Kesenjangan, Hanya 10 Negara Menikmati Vaksin Covid Dunia
Menurut WHO, target bisa dicapai jika negara-negara dari produsen vaksin dapat menciptakan keadilan dalam distribusi vaksin.
Selain itu, WHO juga menyerukan kepada negara-negara produsen vaksin untuk segera memenuhi janji pembagian dosis mereka dan untuk menukar pengiriman vaksin jangka pendek mereka dengan COVAX dan AVAT (Tim Tugas Akuisisi Vaksin Covid-19 Afrika).
WHO juga meminta produsen untuk memprioritaskan pasokan ke COVAX dan mitra. Selain itu , bagi negara-negara produsen vaksin diharapkan bisa memfasilitasi dan berbagi teknologi, pengetahuan, serta kekayaan intelektual untuk mendukung pembuatan vaksin regional.
Bahkan, ketika negara-negara fokus untuk mengakhiri pandemi ini, dunia juga harus bersiap untuk pandemi di masa depan dan keadaan darurat kesehatan lainnya.
Sebelumnya, WHO mengimbau negara-negara untuk tidak memberikan vaksin booster atau vaksin ketiga bagi masyarakat umum, karena masih banyak negara yang belum mendapatkan stok vaksin yang mencukupi.
Editor : Fiter Bagus
Komentar
()Muat lainnya