Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kesepakatan Iran

Uni Eropa Siap Lawan Sanksi Amerika Serikat

Foto : AFP/JOHN THYS

Jean-Claude Juncker

A   A   A   Pengaturan Font

Tusk juga mengajak para pemimpin Eropa dalam pertemuan di Bulgaria untuk membentuk "front persatuan Eropa" dalam menanggapi keputusan Trump menarik AS keluar dari Kesepakatan nuklir Iran serta tindakannya mengenakan tarif dalam perdagangan dengan Eropa.

Belum Sempurna

Sebelum keluar pernyataan dari Juncker, Kanselir Jerman, Angela Merkel, mengatakan bahwa negara-negara anggota UE telah sepakat bahwa kesepakatan Iran belum sempurna, namun mereka bersikeras agar kesepakatan itu dipertahankan setelah AS menarik diri dari kesepakatan itu.

Saat pertemuan pemimpin UE di Sofia, semua negara secara bersama sepakat untuk mempertahankan kesepakatan nuklir Iran 2015 walau Presiden Trump mengeluhkan bahwa kesepakatan itu sama sekali tak bisa menghentikan program misil balistik Iran dan penyebaran pengaruh Tehran dalam konflik-konflik yang terjadi di kawasan Timur Tengah.

"Semua pihak di UE memiliki pandangan yang sama bahwa kesepakatan memang belum sempurna, namun kita harus mempertahankannya dan melakukan negosiasi-negosiasi dengan Iran atas isu-isu lain seperti program misil balistik," kata Merkel saat menginjakkan kaki di Sofia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top