Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Undian Kejuaraan Dunia "Rugikan" Atlet Indonesia

A   A   A   Pengaturan Font

Olimpiade 2020

Sementara itu, ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja bakal menjadi calon terkuat untuk dikirim ke Olimpiade 2020 setelah mulai menunjukkan tren peningkatan permainan. Dipasangkan sejak akhir 2017, Hafiz/Gloria mulai menunjukkan peningkatan di 2018. Setelah mampu mengalahkan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di All England, mereka tampil relatif konsisten hingga mampu menembus semifinal Indonesia Open 2018.

Pekan lalu, Hafiz/Gloria akhirnya meraih gelar juara pertamanya sebagai pasangan dengan memenangi Thailand Open 2018 World Tour Super 500 (setara superseries). Peringkat mereka pun akan tembus 10 besar dunia.

Perkembangan yang ditunjukkan Hafiz/Gloria membuat Kepala Pelatih Ganda Campuran PP PBSI Richard Mainaky menyambut positif.

"Setelah Edi (Subaktiar) cedera, memang saya sengaja memasangkan Hafiz dengan Gloria, karena pola mereka cocok. Pertahanan Gloria cukup baik dengan no lob panjang dan balik serang. Cukup cepat juga progres mereka, saya bentuk polanya dalam setahun dan sudah mulai melekat di mereka. Sampai saat ini mereka cukup konsisten dan paham dengan pola itu," kata Richard kepada badmintonindonesia.org.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono, Antara

Komentar

Komentar
()

Top