Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

UMKM Sulbar Ekspor Abon Ikan ke Australia

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

MAMUJU - Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melakukan ekspor ikan ke Australia untuk memenuhi kebutuhan masyarakat negara itu.

"Pemerintah Sulbar memberikan dukungan bagi UMKM yang akan melakukan ekspor abon ikan ke negara Australia," kata penjabat Gubernur Sulbar Zudan Arif Fakhrullah, di Mamuju, Sulbar, Sabtu (1/7).

Dia mengatakan UMKM Sulbar telah mempersiapkan sebanyak 500 kilogram abon ikan ke Australia. "Abon ikan sebanyak 500 kilogram tersebut sebanyak 5000 bungkus yang akan diekspor pada tahap awal, dan bila kerja sama lancar jumlahnya akan terus ditingkatkan," katanya.

Menurut dia, usaha UMKM yang melakukan ekspor dan menembus pasar internasional tersebut adalah UMKM Syakila yang berada di Kabupaten Majene.

Gubernur Sulbar mengaku bangga dengan adanya ekspor abon ikan dari Sulbar ke Australia, yang dilakukan UMKM Syakila di Majene, dan hal tersebut adalah prestasi membanggakan. "Pemerintah akan membantu perizinan dan memfasilitasi dokumen yang dibutuhkan melakukan ekspor abon ikan tersebut," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top