Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

UMKM Didorong Cari Pendanaan di Pasar Saham

Foto : Istimewa.

Kiri-kanan mantan Ketua Umum HIPKA, Tubagus Farich Nahril, Ketum HIPKA Kamrussamad dan Dirut BEI Iman Rachman dalam Acara penandatangan MoU HIPKA bersama BEI di Jakarta, Jumat (17/3).

A   A   A   Pengaturan Font

"Kinerja jumlah investor di pasar modal di Indonesia, sejak 5 tahun terakhir meningkat 9,7 kali lipat dan jumlah investor saham meningkat 7 kali. Sebagai gambaran, jumlah investor di pasar modal Indonesia mencapai 10, 5 juta investor, dan 4,4 juta untuk investor sahamnya. Dari 10, 5 juta ini, yang memberikan kontribusi sebesar 55 persen adalah perusahaan domestik. Sisanya asing," ujar Iman Rachman, Dirut BEI.

Seiring jumlah investor pasar modal yang terus mengalami kenaikan, seiring dengan gencarnya edukasi serta kemudahan akses yang ditunjang oleh perkembangan teknologi, menjadi hal yang positif, seperti disampaikan Iman.

Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah investor pasar modal sepanjang 2022 tercatat tembus 10,31 juta orang. Angka tersebut meningkat 37,68 persen dibandingkan dengan periode 2021, yang sebesar 7,49 juta investor.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top