Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

UE Tidak Akan Akui Junta di Niger

Foto : AFP/JOHN THYS

Josep Borrell

A   A   A   Pengaturan Font

Menanggapi terjadinya kudeta di Niger, Uni Eropa menyatakan bahwa mereka tidak akan mengakui pemberontak yang merebut kekuasaan pekan ini.

BRUSSELS - Uni Eropa (UE) pada Sabtu (29/7) mengatakan bahwa mereka tidak akan mengakui pemberontak Niger yang merebut kekuasaan pekan ini dan memutuskan untuk menangguhkan kerja sama keamanan dengan negara itu.

"UE tidak akan mengakui otoritas yang melakukan pemberontakan di Niger," kata kepala diplomat UE, Josep Borrell, dalam sebuah pernyataan. "Semua kerja sama di bidang keamanan ditangguhkan tanpa batas waktu dengan segera," imbuh dia, seraya mengatakan bahwa Mohamed Bazoum tetap menjadi satu-satunya presiden sah Niger dan menegaskan bahwa UE siap mendukung keputusan yang akan diambil oleh blok regional Afrika barat, termasuk penerapan sanksi.

Para pemimpin dari Komunitas Ekonomi Negara-Negara Afrika Barat (Economic Community of West African States/ECOWAS) akan bertemu pada Minggu (30/7) di Abuja, Nigeria, untuk membahas kudeta di Niger tersebut.

Junta berkuasa setelah Abdourahamane Tchiani, seorang jenderal yang memimpin pengawal presiden Niger sejak 2011, menyatakan dirinya sebagai kepala negara Afrika barat yang bermasalah itu di televisi nasional pada Jumat (28/7) lalu. SB/AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top