Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tolak Upaya Pembatasan Harga Gas Rusia, Menteri Energi Shulginov Sebut Itu Kesepakatan Kartel

Foto : RT

Stasiun penerima gas di saluran pipa Nord Stream 1.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Rusia tidak akan memasok minyak dan gas alam di bawah harga pasar ke negara mana pun, kata Menteri Energi Rusia Nikolay Shulginov. Ia menolak ide "batas harga" yang diusulkan para pejabat Uni Eropa sebagai upaya memaksakan kesepakatan kartel pada Moskow.

"Kami pasti tidak akan menjual rugi atau di bawah harga (pasar). Itu tidak mungkin. Ini semacam kesepakatan kartel melawan kami. Kami pasti tidak akan membiarkan perilaku seperti ini terhadap kami," kata menteri kepada televisi Rossiya-1 seperti dikutip RT, Minggu (11/9).

Skema itu dibuat untuk mendorong harga-harga energi yang sudah melonjak bahkan lebih tinggi, kata Shulginov. Para pemimpin UE tidak sepenuhnya menyadari apa yang sebenarnya terjadi, katanya.

"Mereka tidak menyadari apa yang mereka lakukan. Hanya memperparah mereka sendiri," katanya.

Rusia berulang kali memperingatkan bahwa negaranya tidak akan memasok energi dengan harga yang dikurangi ke negara mana pun yang mengadopsi skema seperti itu. Namun, pemimpin EU tetap melanjutkan upaya memaksa melalui ide pembatasan harga gas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top