Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Infrastruktur Wilayah

Tol Serang-Panimbang Pancing Investor

Foto : ANTARA/Mansur

Tol Serang - Panimbang yang akan beroperasi 2025 dipastikan Kabupaten Lebak "dibanjiri" investor baik Penanaman Modal Asing (PMA) maupun Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN).

A   A   A   Pengaturan Font

Dia menuturkan, pembangunan Jalan Tol Serang-Panimbang sepanjang 83,67 kilometer untuk mendukung Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Panimbang Kabupaten Pandeglang memberikan dampak positif bagi Kabupaten Lebak.

Sebab, jalan tol tersebut melintasi lima kecamatan Kabupaten Lebak sehingga dapat mempercepat tumbuhnya kawasan sektor industri di wilayah Banten selatan. Selama ini, wilayah Banten selatan masih tertinggal jauh dibandingkan Serang, Cilegon, dan Tangerang Raya.

Maka, jalan Tol Serang-Panimbang dipastikan akan menjadi kawasan industri dan ekonomi baru. Sebab terkoneksi dengan Tol Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Cikarang, Depok, dan Bandung.

"Kami menyediakan lahan untuk kawasan sektor industri seluas 3.000 hektare di Kecamatan Cileles sebagai pintu gerbang selatan Banten," katanya. Dia berkeyakinan jika Kabupaten Lebak menjadi daerah kawasan industri maka nilai target investasi bisa di atas 5-10 triliun per tahun.

Saat ini, realisasi investasi berdasarkan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) dari PMA dan PMDN semester 1 (Januari-Juni 2024) mencapai 600 miliar. Jumlah investor yang menanamkan modalnya di Kabupaten Lebak sebanyak 151 perusahaan. Mereka mengerjakan 692 proyek dan menyerap 2.786 tenaga kerja.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top