Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

TNI AL-Kemenparekraf Kolaborasi Kembangkan Laboratorium INAP. Hadirkan Wisata Edukasi di Bali

Foto : ANTARA/Kemenparekraf

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno (tengah) dengan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono (kanan) saat meninjau Laboratorium Indonesian Naval Aquagriculture Program (INAP) di Pantai Pembuahan, Jembrana, Bali, Rabu (23/2).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan pihaknya siap berkolaborasi dengan TNI Angkatan Laut (AL) untuk pengembangan potensi wisata Laboratorium Indonesian Naval Aquagriculture Program (INAP) di Pantai Pembuahan, Jembrana, Bali.

"Khususnya dalam menghadirkan wisata edukasi serta menghadirkan produk-produk ekonomi kreatif dari hasil budi daya yang dapat memberikan nilai tambah," katanya saat meninjau Laboratorium INAP sebagaimana dalam keterangan pers di Jakarta, Rabu (23/2).

INAP merupakan program pengembangan budi daya laut yang diinisiasi TNI AL, bekerja sama dengan sejumlah pihak seperti pemerintah daerah, pakar, dan pihak swasta.

Program ini disebut akan dikembangkan sebagai destinasi wisata yang dilengkapi fasilitas kesehatan, pendidikan, danmangrove. Dalam arti, tak hanya berfungsi sebagai tempat pembibitan dan pemanenan udang.

Melalui kolaborasi yang baik, kata Sandiaga, ke depannya di setiap INAP dihadirkan sentra-sentra ekonomi kreatif yang menghadirkan produk-produk turunan dari hasil budidaya seperti udang dan anggur laut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top