Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tiongkok Akan Menyempurnakan Rencana Stimulus Ekonomi

Foto : istimewa

Tiongkok telah meluncurkan serangkaian langkah yang bertujuan untuk meningkatkan ekonomi nomor dua di dunia, khususnya sektor property.

A   A   A   Pengaturan Font

"Ketua Zheng Shanjie dan yang lainnya akan membahas peluncuran paket kebijakan tambahan untuk secara solid mendorong pertumbuhan ekonomi," kata Beijing.

Para analis mengatakan, mereka berharap para pejabat akan mengungkap langkah-langkah dukungan fiskal lebih lanjut seperti penerbitan obligasi triliunan yuan dan kebijakan untuk meningkatkan konsumsi.

Namun mereka memperingatkan reformasi mendalam pada sistem ekonomi untuk meringankan krisis utang di sektor properti dan meningkatkan permintaan domestik diperlukan jika Beijing serius dalam mengatasi hambatan mendasar terhadap pertumbuhan.

"Kecuali jika Tiongkok memperkenalkan reformasi struktural untuk benar-benar mendongkrak konsumsi, dari tunjangan pengangguran hingga pensiun riil -- saya rasa kita tidak akan melihat perubahan besar," kata Alicia Garcia Herrero, kepala ekonom untuk wilayah Asia-Pasifik di Natixis.

Ia memperingatkan bahwa reli pasar berisiko menjadi "fatamorgana", karena para pembuat kebijakan menopang saham tanpa benar-benar mengatasi masalah mendasar dalam ekonomi riil.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top