Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik di Myanmar

Tiongkok Ajukan Protes ke Junta

Foto : istimewa

Lin Jian

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Tiongkok mengatakan pada hari Senin bahwa pihaknya telah mengajukan protes kepada otoritas Myanmar setelah kantor Konsulat Beijing di Kota Mandalay diserang pada pekan lalu dengan alat peledak.

Serangan itu terjadi saat Myanmar berada dalam kekacauan sejak militer menggulingkan pemerintahan Aung San Suu Kyi dan merebut kekuasaan pada tahun 2021.

Tiongkok adalah sekutu utama dan pemasok senjata bagi junta Myanmar, tetapi juga memelihara hubungan dengan kelompok etnis yang memerangi militer di Negara Bagian Shan, utara Myanmar, menurut para analis.

Ledakan itu terjadi di kantor Konsulat Tiongkok di pusat Mandalay pada Jumat (18/10) sekitar pukul 07.00 malam, kata media lokal.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Lin Jian, mengkonfirmasi ledakan tersebut pada Senin (21/10) dan menambahkan bahwa Tiongkok menyatakan sangat terkejut atas serangan tersebut dan mengutuk keras.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top