Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tingkatkan Layanan ke Masyarakat, Kemenkeu Gelar Kompetisi Inovasi Birokrasi

Foto : ANTARA/Sanya Dinda

Tangkapan layar - Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara dalam Peluncuran Kompetisi Inovasi Kementerian Keuangan 2021 di Jakarta, Selasa (28/9/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Kementerian Keuangan meluncurkan Kompetisi Inovasi untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Keuangan pada 2021.

Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara mengatakan kompetisi inovasi ini dilaksanakan agar dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

"Tujuan inovasi dari inovasi kita yakni membuat birokrasi yang lebih baik dan memberikan pelayanan yang lebih baik," kata Suahasil dalam Peluncuran Kompetisi Inovasi Kementerian Keuangan 2021 secara daring yang dipantau di Jakarta, Selasa (28/9).

Suahasil mengatakan kompetisi ini juga bertujuan untuk membuat birokrasi yang lebih baik, agile, dan fleksibel di tengah pandemi Covid-19. Karena itu, ia menekankan agar peserta di lingkungan Kementerian Keuangan tidak sekadar mengikuti kompetisi untuk menjadi pemenang.

"Harusnya tidak berhenti di situ, kita lanjutkan, kita tanya terus apakah inovasi kita menghasilkan birokrasi yang lebih baik, pelayanan untuk masyarakat yang lebih baik, dan kebijakan bagi Indonesia yang lebih baik," kata Suahasil.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top