Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Antisipasi Bencana

Tingkatkan Kesiagaan Warga pada Bencana

Foto : Koran Jakarta/Yolanda Permata Putri Syahtanjung

Tanam Pohon - Kepala BNPB, Doni Monardo (kiri) bersama Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, menaman pohon pada puncak Hari Kesiapsiagaan Bencana 2019, di Sesko TNI AU, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Jumat (26/4).

A   A   A   Pengaturan Font

Aksi Nyata

Kepala BNPB, Doni Monardo, mengatakan hari kesiapsiagaan bencana bukanlah semata-mata seremoni, tetapi mengedepankan aksi nyata. Aksi tersebut berupa pemeriksaan keberadaan dan keberfungsian kelengkapan sarana dan prasarana keselamatan.

"Aksi tersebut, antara lain memeriksa rambu dan jalur evakuasi yang aman serta titik kumpul, tersedianya alat pemadam api, manajemen keselamatan bangunan-bangunan bertingkat, dan sebagainya. Kami juga melatih evakuasi dengan tenang dan tidak panik merupakan kunci keberhasilan dalam menghadapi ancaman bencana," kata Doni.

Kegiatan hari kesiapsiagaan bencana 2019, kata Doni, mengusung tema Perempuan sebagai Guru Kesiapsiagaan dan Rumah sebagai Sekolahnya. Selain pentingnya pendidikan dini, perempuan dan ibu dipilih karena memiliki sifat melindungi, aktif dalam kelompok sosial dan komunitas, serta merupakan sosok pembelajar.

"Selama ini, perempuan termasuk salah satu kelompok yang paling banyak menjadi korban bencana karena kurang pemahamannya akan risiko," ungkapnya. ola/N-3


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Yolanda Permata Putri Syahtanjung

Komentar

Komentar
()

Top