Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
SADARI

Tingkatkan Kesadaran Risiko Kanker Payudara

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Alhasil, langkah sosialisasi ini menjadi penting karena berdasarkan data Globacan 2018, angka kejadian kanker payudara pada perempuan di Indonesia yang didiagnosis kanker adalah paling tinggi, sekitar 42,1 persen. Angka kematian karena kanker payudara juga cukup tinggi terjadi karena pasien pada umumnya datang memeriksakan diri ke dokter hampir 70 persen sudah dalam stadium lanjut.

Karena itu Madelina memandang penting untuk mengubah cara berpikir masyarakat. "Semakin dini kita mengetahui keberadaan kanker payudara kan lebih baik dan memberi kesempatan yang lebih besar untuk sembuh," tutup Madelina.

Sementara itu penunjukkan AIA Centennial Ambassador ini merupakan bagian dari perayaan 100 tahun AIA yang berfokus pada kegiatan-kegiatan terkait gaya hidup sehat, mereka Darius Sinathrya (Presenter dan Aktor), Andritany Ardhiyasa (Pemain Sepak Bola) dan Matias Ibo (Healthy Lifestyle Influencer dan Sport Enthusiast) ditugaskan untuk fokus pada kegiatan-kegiatan terkait gaya hidup sehat agar menginspirasi masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat.

Para ambassador tersebut juga diberikan tantangan untuk menyelesaikan lari dengan total jarak tempuh 100 km. Untuk 100 km yang berhasil diselesaikan masing-masing ambassador akan dialihkan menjadi donasi bagi Lovepink. Dukungan dari AIA nantinya dialokasikan untuk pemeriksaan payudara gratis masyarakat marjinal.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top