Timnas Bulu Tangkis Matangkan Persiapan Jelang Dua Turnamen di Medan
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putri Thailand Lalinrat Chaiwan pada pertandingan babak final bulu tangkis beregu putri SEA Games 2023 di Badminton Hall, Morodoc Techo National Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Kamis (11/5/2023).
Namun bagi Ribka/Lanny, komunikasi menjadi aspek yang mereka benahi, karena diyakini bisa membantu mereka bermain lebih baik di lapangan.
"Saya dan Lanny hanya akan main di Super 100 nanti. Kami coba terus meningkatkan semua aspek terutama komunikasi. Pastinya mau juara," tukas Ribka.
Dua turnamen tersebut, menjadi agenda dari Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) sebagai bentuk tanggung jawab organisasi dalam memfasilitasi pebulu tangkis junior dan pelapis untuk berkompetisi dalam ajang bertaraf internasional.
Indonesia International Challenge bakal bergulir pada 29 Agustus-3 September, dan dilanjutkan dengan Indonesia Masters 1 2023 pada 5-10 September. Kedua turnamen tersebut dilaksanakan di GOR Pancing, Deli Serdang.
"Setelah tahun lalu sukses di Malang, tahun ini kami PBSI kembali dipercaya menggelar dua turnamen dengan level International Challenge dan Super 100 sebagai komitmen untuk mewadahi pemain-pemain pelapis dan junior untuk tampil di level internasional," kata Ketua Panitia Pelaksana Armand Darmadji dalam kesempatan serupa.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : -
Komentar
()Muat lainnya