Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bencana Alam - Kabupaten Sukabumi Memiliki Banyak Kawasan Rawan Longsor

Tim SAR Sudah Temukan 32 Jenazah Korban Longsor

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Untuk mempermudah evakuasi, tim pun harus menyemprotkan air bertekanan tinggi agar material yang menghimpit korban bisa disingkirkan. Setelah itu empat alat berat masih dioperasikan dalam operasi kemanusiaan ini.

Kepala Penerangan Korem 061/Suryakencana, Mayor (Inf) Ratno mengatakan tim SAR gabungan kesulitan mencari jasad korban terakhir. Tinggal satu lagi hingga saat ini. Tim SAR gabungan masih mencari di beberapa titik yang disinyalir terdapat jenazah korban tanah longsor.

Terus Berjuang

Pantauan di lokasi, ratusan personel pencari mulai dari TNI, Polri, Basarnas, BNPB, BPBD, dan relawan masih berjuang mencari jasad korban yang dilaporkan hilang oleh keluarganya atas nama Rukesih. Empat alat berat jenis backhoe terus menggali di lokasi-lokasi yang disinyalir terdapat jasad korban.

Timbunan batu berukuran besar pun terus disingkirkan untuk mencari korban berjenis kelamin wanita tersebut. Alat lainnya yang digunakan untuk mempermudah pencarian yakni delapan pompa air yang berfungsi menyingkirkan lumpur tebal yang menutup lokasi pencairan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Yolanda Permata Putri Syahtanjung, Antara

Komentar

Komentar
()

Top