Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pendidikan Tinggi

Tim Sapu Angin Juarai Kendaraan Hemat Energi

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Kompetisi Matematika

Sementara itu, sebanyak 12 siswa Sekolah Dasar (SD) dari Indonesia berhasil menjuarai kompetisi Matematika Internasional Bulgaria atau Bulgaria International Mathematics Competition (BIMC) 2018.

Para siswa tersebut berhasil membawa pulang dua medali emas, dua medali perak, dan enam medali perunggu yang diselenggarakan pada 1 Juli hingga 5 Juli tersebut. "Prestasi ini membuktikan bahwa kita juga mampu bersaing di kancah internasional," ujar Direktur Pembinaan SD, Khamim.

Untuk kategori tim atau kelompok, delegasi Indonesia berhasil meraih satu emas, dua perak, dan dua perunggu. Sedangkan untuk kategori individu, Indonesia memperoleh satu emas atas nama Felicia Grace Angelyn Ferdianto dari SD Cahaya Nur, Kudus. Satu medali perak atas nama Yedija Nicholas Kurniawidi dari SD Karangturi, Semarang. eko/E-3

Komentar

Komentar
()

Top