Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

“The Best Soldier of The Year Korem 162”

Foto : Istimewa.

Korem 162/Wira Bhakti memberikan penghargaan The Best Soldier of The Year Korem 162, kepada para Dandim Danramil, Babinsa dan prajurit atlet berprestasi

A   A   A   Pengaturan Font

"Penilaian tersebut dilakukan melalui lomba pembinaan satuan (Binsat) setiap triwulan dalam kurun waktu satu tahun dan akan menjadi tradisi bagi Korem 162/WB sebagai Satuan Komando Kewilayahan di Nusa Tenggara Barat dengan tajuk The Best Soldier of The Year Korem 162/WB yang akan diberikan pada peringatan HUT Korem 162/WB tanggal 24 Februari," ujarnya.

Ada pun tujuan dari penghargaan ini, kata dia, adalah untuk memacu semangat dan memotivasi prajurit lainnya di jajaran Korem 162/WB. Sehingga seluruh prajurit bisa berbuat yang terbaik. Serta menjadi kontributor positif bagi kemajuan satuan maupun wilayah tugas serta tanggung jawabnya.

"Menjadi pemenang atau juara, bukanlah hal yang penting, namun bagaimana keberadaan kita dapat memberikan kemajuan bagi satuan, daerahnya dan kebermanfaatan bagi masyarakat luas, itulah hal terpenting dalam penilaian yang kami lakukan,"imbuhnya.

Brigjen Ahmad pun berharap, upaya yang dilakukan Korem 162/WB bukan saja dilakukan oleh para komandan satuan, tetapi oleh seluruh prajurit maupun PNS serta keluarga besar Korem 162/WB.

Dari hasil penilaian, penghargaan Dandim terbaik diberikan kepada Dandim 1606/Lombok Barat Kolonel Arm Gunawan. Kemudian Dandim 1608/Bima Letkol Inf Tengku Mustafa Kamal. Dan Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Czi Sunardi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top