Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

The Apurva Kempinski Bali Tampilkan Konser Musik Penuh Emosi dari Aksan Sjuman

Foto : istimewa

kampinski

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Melanjutkan program Festival Indonesia Dahsyat, The Apurva Kempinski Bali mempersembahkan mahakarya musik dari Aksan Sjuman berjudul The World When Your Eyes Closed: The Awakening Concert. Acara digelar pada Kamis, 17 Agustus 2023, dimulai pukul 18:00, menawarkan perjalanan ke ranah musik dan emosi yang mempesona, dengan latar belakang Pendopo Lobby yang termasyhur.

Aksan dikenal memiliki bakat luar biasa dalam penguasaan ekspresi musiknya. Pada konser itu ia berhasil memikat penonton dengan komposisi terbarunya, perpaduan melodi yang harmonis yang melampaui pendengar biasa dan membenamkan pendengar di dunia di mana suara menjadi emosi.

General Manager The Apurva Kempinski Bali Vincent Guironnet menuturkan, kecemerlangan musik Aksan Sjuman, dikombinasikan dengan keahlian luar biasa dari Sjuman + Renanda Grand Concert Piano, akan menciptakan malam yang tidak terlupakan. Konsernya akan melampaui batas dan meningkatkan indera.

"Kami merasa terhormat untuk menjadi bagian dari acara yang luar biasa ini, dan kami menyambut para penggemar musik untuk bergabung bersama kami dalam perjalanan musik yang menawan ini," ujar Vincent Guironnet, General Manager The Apurva Kempinski Bali," ujar dia dalam webinar sebelum acara dimulai pada Kamis (17/8).

Ia menerangkan, Kampanye The Apurva Kempinski Bali tahun 2023, dengan tema Powerful Indonesia mempromosikan sisi kuat Indonesia. Program tersebut berfokus pada kemitraan dengan orang-orang lintas disiplin, pengalaman tamu keragaman budaya, program pemberdayaan dengan institusi pendidikan, aktivasi berkelanjutan, dan platform pengembangan untuk penyandang disabilitas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top