Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Terus Bertransformasi, Bulog Luncurkan Logo Baru

Foto : Istimewa.

Perum Bulog meluncurkan logo baru di Jakarta, Selasa (21/5), bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-57.

A   A   A   Pengaturan Font

Transformasi Perusahaan

Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi menjelaskan, peluncuran logo tersebut merupakan bagian transformasi perusahaan untuk menjadikan Bulog sebagai perusahaan yang lebih modern dan kompetitif. Selain peluncuran logo, Bulog juga menginvestasikan sumber daya yang signifikan dalam digitalisasi teknologi serta penguatan budaya perusahaan untuk membangun budaya perusahaan yang lebih kolaboratif dan inovatif.

"Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, persaingan bisnis yang memiliki karakter akselerasi perubahan yang cepat dan berlangsung secara terus-menerus menjadi tantangan tersendiri bagi keberlangsungan perusahaan. Untuk itu, transformasi ini menjadi langkah penting untuk memastikan bahwa Bulog tidak hanya bertahan, tetapi juga berkembang dalam lingkungan bisnis yang semakin kompetitif. Kami berkomitmen untuk memberikan manfaat dan nilai lebih bagi masyarakat Indonesia", jelas Bayu dalam sambutannya nya.

Bayu melanjutkan, proses tranformasi ini merupakan langkah strategis yang diperlukan untuk menghadapi tantangan masa depan guna memastikan pertumbuhan perusahaan secara berkelanjutan. Menurutnya, saat ini Bulog berkomitmen menjalankan apa yang sudah direncanakan dalam corporate plan sebagai langkah awal untuk mencapai keberhasilan yang bersifat jangka panjang.

"Saat ini kami telah menerapkan Rencana Jangka Panjang Perusahaan (RJPP) 2024-2029 sebagai acuan jangka panjang perusahaan dalam rangka mencapai visi perusahaan dengan baik serta sebagai pedoman evaluasi dalam pelaksanaan kegiatan perusahaan. Perencanaan yang disusun secara fokus, jelas, dan konkrit akan memberikan motivasi tambahan untuk mencapai keberhasilan perusahaan." tuturnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top