Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

Terungkap! Ini Dia Biang Kerok Kecelakaan Beruntun di Tol Pejagan-Pemalang

Foto : Antara/Satlantas Polres Brebes

Kecelakaan beruntun di ruas tol Pejagan-Pemalang di Brebes

A   A   A   Pengaturan Font

Kecelakaan beruntun yang melibatkan belasan kendaraan terjadi di KM 253 ruas Tol Pejagan-Pemalang, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Minggu (18/9). Insiden tersebut terjadi usai munculnya asap pekat yang berasal dari pembakaran lahan di pinggir jalan tol.

"Indikasi awal kejadian diakibatkan karena salah satu kendaraan pribadi (SUV) paling depan melintas TKP terhalang pandangan akibat asap pembakaran lahan oleh warga," bunyi keterangan tertulis dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub), dikutip Senin (19/9).

"Sesampainya di TKP pengemudi melakukan perlambatan (rem) mendadak yang berakibat kendaraan di belakang nya kurang antisipasi sehingga menabrak bagian belakang," tambahnya.

Kendaraan lain yang tengah melintas pun sontak membanting arah ke lajur berbeda untuk menghindar. Namun, ruas untuk menghindar terbatas, sehingga kendaraan itu menabrak pembatas jalan dan mobil lainnya, yang menyebabkan kecelakaan beruntun.

"Posisi akhir kendaraan berada menutupi seluruh lajur 2 dan lajur 1, berhimpit menghadap ke timur dan mengalami kerusakan berat," tulis keterangan tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top