Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Teror di Kementerian PU Afghanistan, 43 Tewas

Foto : AFP/ WAKIL KOHSAR

DIKAWAL APARAT l Kantor Kementerian PU di Kabul, Afghanistan dikawal ketat oleh aparat keamanan setelah diserang oleh kelompok militan, Selasa (25/12). 43 orang dinyatakan tewas dalam serangan bom bunuh diri itu.

A   A   A   Pengaturan Font

KABUL - Aksi penembakan maut dan bom bunuh diri kembali mengguncang di Ibu Kota Kabul, Afghanistan. Hingga saat ini tercatat 43 orang tewas dan 10 lainnya terluka dalam kejadian itu.

Target serangan teror itu adalah gedung Kementerian Pekerjaan Umum Afghanistan. Kejadian ini dianggap menjadi yang paling mematikan pada tahun ini. Menurut juru bicara Kementerian PU Afghanistan, Waheed Majroh, serangan itu terjadi pada Senin (24/12) di kantor dana pensiun dan tunjangan veteran perang. Kelompok bersenjata menyerang gedung itu selepas tengah hari setelah didahului dengan serangan bom mobil.

Beberapa pegawai terpaksa melompat dari gedung menghindari penembakan. Namun, sayangnya sebagian yang lain terjebak di dalam karena para militan dan pasukan Afghanistan baku tembak selama beberapa jam.Setelah selesai, empat militan termasuk pelaku bom meninggal. Sedangkan 350 orang berhasil dibebaskan.

Presiden Ashraf Ghani mengklaim serangan teror itu bertujuan menyembunyikan kekalahan kelompok militan. Sedangkan Perdana Menteri Abdullah Abdullah menuding Taliban dalang serangan itu. AFP/P-4


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top