Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2024 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Jum'at, 20 Agu 2021, 11:00 WIB

Ternyata Ada 7 Musisi Indonesia yang Sudah Terpampang di Billboard Times Square, Siapa Saja?

Foto: istimewa

Times Square adalah tempat persimpangan di New York yang sangat ikonik sehingga banyak orang yang ingin mengabadikannya dengan berfoto. Meski begitu, ada hal yang menarik dari tempat tersebut, yaitu billboard dimana banyak menampilkan wajah sukses penyanyi dunia.

Prestasi membanggakan datang dari musisi Tanah Air yakni Sri Rossa Roslaina Handiyani. Melalui Instagram pribadinya, penyanyi yang akrab disapa Rossa ini membagikan potretnya yang terpampang di Times Square, New York, Amerika Serikat.

Diketahui, penyanyi kelahiran 1978 tersebut menjadi salah satu perwakilan untuk kampanye Equal yang diselenggarakan Spotify. Hal ini tentu menjadi salah satu momen paling berharga dalam kariernya di dunia musik.

Billboard Times Square memang menjadi tempat menampilkan potret artis papan atas dunia. Tak terkecuali musisi Indonesia. Sebelum Rossa, ada enam musisi Indonesia yang wajahnya pernah terpampang di jantung Kota New York ini.

Siapa saja mereka? Berikut koran-jakarta.com ulas dari berbagai sumber, lima musisi Indonesia yang potretnya pernah ditampilkan di Times Square New York, Jumat (23/7/2021).

1. Rich Brian

View this post on Instagram

A post shared by RICH BRIAN (@brianimanuel)

Rich Brian dengan album keduanya yang bertajuk The Sailor berhasil ditampilkan di Times Square New York. Keberhasilan ini membanggakan Rapper asal Indonesia pada tahun 2019 lalu. Dengan senyum sumringah, ia membagikan momen tersebut di Instagram pribadinya.

2. Weird Genius

View this post on Instagram

A post shared by Weird Genius (@weird.genius)

Grup musik yang beranggotakan Reza Arap, Eka Gustiwana dan Gerald Liu ini berhasil menampilkan potretnya di Times Square New York pada pertengahan tahun 2020 lalu. Prestasi ini berkat lagu Lathi yang viral dan telah tembus 100 juta penayangan di platform digital.

3.Maruli Tampubolon

Musisi Indonesia selanjutnya yang wajahnya mejeng di Times Square New York adalah Maruli Tampubolon. Dalam unggahan Instagram-nya, aktor sekaligus penyanyi ini membagikan keberhasilannya berkat lagu Never Stand Alone pada akhir tahun 2020 lalu.

4. Nadin Amizah

View this post on Instagram

A post shared by Nadin Amizah (@cakecaine)

Dan selanjutnya adalah solois Nadin Amizah. Meski ia belum pernah menginjakkan kakinya di Negeri Paman Sam tersebut, namun setidaknya lagunya bisa mewakili dirinya untuk sampai ke sana. Melalui Spotify, Nadin ditunjuk sebagai perwakilan Indonesia untuk Equal Campaign.

"konteks: Equal adalah kampanye Spotify untuk mendukung wanita di industri musik, mempertahankan kesempatan yang sama bagi musisi wanita di seluruh dunia," tulis Nadin Amizah di akhir caption unggahan Instagramnya.

5. Niki Zefanya

Beberapa tahun sudah Nichole Zefanya, atau NIKI meniti kariernya di kancah musik internasional. Bernaung di bawah 88rising, solois RnB ini baru saja meraih pencapaian membanggakan.

Pelantun hit single Lowkey ini wajahnya terpampang di salah satu lokasi ikonik di Amerika Serikat, yakni Times Square New York. Digagas oleh Spotify Asia, NIKI terpilih sebagai salah satu artis untuk mengampanyekan Equal.

6. Raisa Andriana

View this post on Instagram

A post shared by @raisa6690

"Times Square, sayang! Di tengah tantangannya, tahun ini penuh kejutan. Merekam dan merilis "It's Personal", (Intro album mendatang saya) kembali pada bulan Juni, dan sekarang memiliki wajah saya di Times Square. Dan Tuhan tidak pernah gagal untuk mengingatkan saya betapa diberkatinya saya melalui jalan-Nya. Alhamdulillah. Terima kasih @spotify @spotifyasia telah menampilkan musik saya dalam kampanye EQUAL mereka. Merasa sangat terhormat dan diberdayakan untuk mewakili perempuan Indonesia. Ini untuk sesama wanita Indonesia, jangan menyerah untuk menjadi dirimu yang sekarang, saatnya bagi kita para wanita untuk mengambil alih. Ada yang tinggal di New York? Ayo sapa pacarmu #spotifyEQUAL" tulisnya dalam akun Instagram @raisa6690.

7. Sri Rossa Roslaina Handiyani

View this post on Instagram

A post shared by Rossa (@itsrossa910)

Kemudian, ditutup oleh Rossa yang menjadi salah satu artis Indonesia yang wajahnya terpampang di Billboard Times Square New York. Keberlanjutan artis Indonesia tidak menjadi penutup di Rossa tetapi harus terus ada yang membanggakan lagi.

Redaktur: Fiter Bagus

Penulis: Zulfikar Ali Husen

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.