Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Pandemi

Terminal Pulo Gebang Masih Vaksin Pemudik

Foto : ANTARA/Rivan Awal Lingga

Sejumlah pemudik tiba di Terminal Kalideres, Jakarta, Kamis (5/5/2022). Kepala Terminal Kalideres, Revi Zulkarnaen memperkirakan puncak arus balik lebaran 2022 di Terminal Kalideres erjadi pada Sabtu (7/5/2022) hingga Minggu (8/5/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, pos pemeriksaan urine di Terminal Kalideres juga tetap bersiaga. Mereka ingin memastikan para pengemudi bus terbebas dari paparan narkoba selama mengantar penumpang pada masa angkutan mudik. "Pemeriksaan tes urine dilakukan terhadap pengemudi supaya dalam kondisi sehat dan tidak terpapar narkoba," ujar Kepala Terminal Kalideres, Revi Zulkarnain.

Revi mengatakan pemeriksaan tersebut penting dilakukan untuk memastikan pengemudi tetap dalam kondisi prima sehingga penumpang bisa lebih aman dan nyaman selama perjalanan. Dalam menjalankan kegiatan rutin tersebut, pengelola Terminal Kalideres bekerja sama dengan Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat, Puskesmas, dan Badan Narkotika Nasional DKI Jakarta.

Revi menambahkan, apabila terdapat pengemudi bus yang terpapar narkoba, pihaknya langsung melarang berangkat dan menyerahkannya ke polisi. "Kita panggil pengurusnya untuk membuat surat pernyataan tidak memberangkatkan pengemudi tersebut dan menggantinya dengan sopir cadangan. Kemudian sopir yang terpapar narkoba diproses," tandasnya.

Namun, Revi mengungkapkan bahwa hingga saat ini belum ada pengemudi bus yang teridentifikasi menggunakan obat-obatan terlarang. Salah satu pengemudi bus, Harta, menyambut baik langkah antisipatif pengelola Terminal Kalideres yang secara berkala mengecek kesehatan para pengemudi.

Selain pengecekan urine, para pengemudi bus juga menjalani tes tekanan darah dan gula. Pengemudi juga diminta tes keseimbangan dengan berdiri menggunakan satu kaki. "Bagus, ya. Jadi, pengemudi juga tahu kondisi kesehatannya. Kalau hasilnya bagus, kami juga tenang," ujar Harta.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top