Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Swiss-Belhotel Airport Jakarta dan RS Grand Family Gelar Pemeriksaan Pap Smear

Foto : istimewa

Kanker serviks atau kanker leher rahim menempati urutan kedua setelah kanker payudara dari total kasus kanker tertinggi pada wanita di Indonesia.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Swiss-Belhotel Airport Jakarta bekerja sama dengan Rumah Sakit Grand Family mengajak para wanita yang sudah menikah di area Jakarta dan sekitarnya untuk mendeteksi dini penyakit kanker serviks melalui kegiatan penyuluhan dan pemeriksaan Pap Smear.

Kanker serviks atau kanker leher rahim menempati urutan kedua setelah kanker payudara dari total kasus kanker tertinggi pada wanita di Indonesia. Penyakit ini termasuk yang menghabiskan dana karena tingginya biaya pengobatan.

Di Indonesia, terdapat lebih dari 30.000 kasus kanker serviks dengan angka kematian yang terus meningkat setiap bulannya.

Edward Tahalele, Cluster General Manager Swiss-Belhotel Airport, Jakarta & Zest Airport Jakarta menuturkan, kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap penyebaran kanker serviks, membantu keluarga merangkai masa depan yang lebih cerah, mengobati sejak dini sebelum penyakit semakin buruk, sekaligus membantu pemerintah menekan angka pengidap kanker serviks di Indonesia.

Kegiatan ini merupakan wujud komitmen penyelenggaran Corporate Social Responsibility (CSR) Swiss- Belhotel Airport, Jakarta dalam Pemberdayaan Perempuan dan Kesejahteraan Masyarakat untuk mendukung keberlanjutan dan pemberdayaan masyarakat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top