Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sudinkes Jakbar Adakan Bimbingan untuk Tekan Angka Stunting Balita

Foto : Antara/Ho-Pemkot Jakbar

Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat mengadakan pelatihan pertumbuhan dan perkembangan balita di Aula Puskesmas Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat dengan tujuan pendeteksian dini dan pengentasan stunting pada balita, Rabu (17/5/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat mengadakan bimbingan terkait perkembangan balita di Aula Puskesmas Kecamatan Kembangan dengan tujuan untuk mendeteksi dan pengentasan stunting di wilayah tersebut.

Kepala Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Barat, Erizon Safari mengatakan, kegiatan yang berlangsung pa Rabu (17/5) tersebut ditujukan untuk mendeteksi kelainan pertumbuhan dan perkembangan pada bayi dan balita, yakni tentang masalah stunting.

Kegiatan ini, kata Erizon saat dihubungi pada Kamis, diikuti 27 peserta. Mereka adalah petugas kesehatan dari Puskesmas kecamatan dan kelurahan di wilayah Kota Jakarta Barat (Jakbar).

"Dalam pelatihan ini kita melatih para kader, yakni petugas kesehatan dari Puskesmas yang ada di kecamatan dan kelurahan di Jakarta Barat yang tahun ini dijadikan lokus stunting oleh Pemerintah Kota Jakarta Barat," ungkap Erizon.

Erizon melanjutkan, ada beberapa item dalam kegiatan ini, seperti konseling peningkatan wawasan gizi, penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, penilaian motorik dan sensorik balita.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Gembong

Komentar

Komentar
()

Top