Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Strategi Pembangunan

Studi: Melindungi 1,2 Persen Bumi Bisa Cegah Kepunahan Flora dan Fauna

Foto : AFP/LUIS TATO

Seorang perempuan merapikan bibit pohon untuk ditanam di hutan kota di Nairobi, beberapa waktu lalu. Sebuah penelitian yang diterbitkan Selasa (25/6) menyisihkan tambahan 1,2 persen lahan di dunia sebagai cagar alam akan mencegah sebagian besar prediksi kepunahan tumbuhan dan hewan.

A   A   A   Pengaturan Font

SAO PAULO - Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan pada 25 Juni, menyisihkan tambahan 1,2 persen lahan di dunia sebagai cagar alam akan mencegah sebagian besar prediksi kepunahan tumbuhan atau flora dan fauna (hewan) dan menelan biaya sekitar 263 miliar dollar AS.

Dunia berlomba untuk mencapai tujuan melindungi 30 persen wilayah dunia pada tahun 2030 guna melindungi satwa liar yang terancam punah akibat perubahan iklim, polusi, dan perusakan habitat.

Dikutip dari The Straits Times, para pembuat kebijakan global akan bertemu pada pertemuan puncak Perserikatan Bangsa-Bangsa di Kolombia pada bulan Oktober untuk membahas rencana mencapai tujuan tersebut.

Studi yang dimuat dalam jurnal Frontiers in Science ini bertujuan mengidentifikasi kawasan dengan nilai tertinggi dengan harapan dapat dimasukkan dalam rencana perlindungan tersebut.

"Sebagian besar negara sebenarnya tidak mempunyai strategi," kata Carlos Peres, salah satu penulis studi dan pakar ekologi konservasi di Universitas East Anglia di Inggris.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top