Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Studi: Dosis "Booster" Penting untuk Melawan Varian Omicron

Foto : Istimewa

Tiga dosis vaksin Pfizer dan Moderna dilaporkan memiliki sekitar 67 persen efektifas melawan penyakit simtomatik terkait varian Omicron, dibandingkan dengan orang yang tidak divaksinasi. Dua dosis vaksin tidak memberikan perlindungan yang signifikan terhadap Omicron.

A   A   A   Pengaturan Font

NEW YORK - Sebanyak tiga penelitian yang dirilis pada Jumat (21/1) memberikan lebih banyak bukti bahwa vaksin Covid-19 mampu melawan varian Omicron, setidaknya pada orang-orang yang menerima dosis booster.

Menurut para pejabat kesehatan, ini adalah studi besar pertama di Amerika Serikat (AS) yang menemukan perlindungan vaksin terhadap Omicron.

Makalah-makalah tersebut menguatkan penelitian sebelumnya, termasuk penelitian di Jerman, Afrika Selatan, dan Inggris, yang menunjukkan bahwa vaksin yang tersedia kurang efektif melawan Omicron, tetapi juga bahwa dosis booster secara signifikan meningkatkan perlindungan.

Studi pertama mengamati rawat inap dan ruang gawat darurat, serta kunjungan pusat perawatan darurat di 10 negara bagian, dari Agustus hingga bulan ini. Ditemukan efektivitas vaksin yang terbaik setelah tiga dosis vaksin Pfizer atau Moderna dalam mencegah perawatan darurat terkait Covid-19.

Perlindungan turun dari 94 persen selama gelombang Delta, menjadi 82 persen selama gelombang Omicron. Perlindungan dari hanya dua dosis lebih rendah, terutama jika enam bulan telah berlalu sejak dosis kedua.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top