Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penerimaan Devisa - 2019, Target Penerimaan Devisa dari Pariwisata Rp250,21 Triliun

Strategi Pacu Pariwisata Disiapkan

Foto : ANTARA/Ahmad Subaidi
A   A   A   Pengaturan Font

Penyelesaian sejumlah infrastruktur penopang sektor pariwisata terus dikebut guna memudahkan akses wisatawan mancanegara berkunjung ke Indonesia.

JAKARTA - Upaya menggali potensi devisa di Tanah Air terus dilakukan. Di saat kinerja ekspor belum juga menunjukkan perbaikan, fokus untuk menggenjot devisa kini beralih ke sektor pariwisata melalui upaya menarik wisatawan mancanegara (wisman) sebanyak-banyaknya ke Tanah Air. Untuk mengejar target kunjungan wisman dan penerimaan devisa pariwisata tahun ini, pemerintah bersama Bank Indonesia (BI) telah menyusun enam langkah strategis.

Keenam strategi tersebut diputuskan dalam Rapat Koordinasi Pemerintah Pusat dan Daerah (Rakorpusda), di Jakarta, Senin (18/3). Rapat ini diinisiasi oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman bersama Gubernur BI, dan dihadiri oleh Menteri Pariwisata, Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Kepala Badan Pusat Statistik, pejabat kementerian/ lembaga terkait, serta sejumlah kepala daerah tingkat provinsi maupun kabupaten/kota dari daerah destinasi pariwisata

. Usai rapat, Gubernur BI, Perry Warjiyo, menjelaskan langkah strategis pertama adalah percepatan penyelesaian sejumlah proyek infrastruktur penopang pariwisata, seperti bandara baru internasional di Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, (New Yogyakarta International Airport/ NYIA).

"Bandara internasional baru di Yogyakarta yang segera beroperasi. Targetnya, bandara tersebut bisa melayani wisatawan mancanegara pada April 2019 dan untuk seluruh penerbangan pada Oktober 2019," kata Perry.

Selain bandara baru di Yogyakarta, proyek infrastruktur lain adalah landasan atau runway 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, dan penyelesaian pengembangan Bandara Internasional Gusti Ngurah Rai, Bali, untuk memudahkan akses wisatawan mancanegara. Langkah kedua, lanjut Perry, peningkatkan pengembangan atraksi wisata dengan mengedepankan potensi daerah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Vitto Budi, Antara

Komentar

Komentar
()

Top