Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Stok Minyak Goreng di Papua Barat Aman, Gubernur: Kelangkaan di Daerah Lain Tak Terlalu Berdampak

Foto : ANTARA/HANS ARNOLD KAPISA

Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan bersama Kapolda Irjen Tornagogo Sihombing meninjau cadangan minyak goreng di sejumlah distributor hingga pengecer di Manokwari ibukota Provinsi Papua Barat, Jumat (18/3).

A   A   A   Pengaturan Font

MANOKWARI - Gubernur Provinsi Papua Barat Dominggus Mandacan menyatakan cadangan minyak goreng di 13 kabupaten dan kota di provinsi itu terjaga hingga hari raya Paskah dan puasa Ramadhan 2022.

Dikatakan Gubernur Papua Barat di Manokwari, Jumat (18/3), setelah meninjau cadangan minyak goreng di sejumlah distributor hingga pengecer di pusat-pusat perbelanjaan di Manokwari ibukota provinsi Papua Barat.

"Kelangkaan minyak goreng di sejumlah daerah tidak terlalu berdampak di Papua Barat, karena terus terpantau oleh Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) di masing-masing daerah," ujar Gubernur Papua Barat.

Gubernur Papua Barat mengatakan, bahwa Pemerintah provinsi Papua Barat bersama TIPD telah mengkonfirmasi kiriman tambahan cadangan dari dua produsen minyak goreng di Jakarta dan Surabaya ke Papua Barat.

"Masyarakat tak perlu khawatir, karena stok minyak goreng di Papua Barat masih aman, harga per liter masih normal, bahkan ada kiriman tambahan lagi dari dua produsen yaitu PT.Wilmar dan PT.Sinar Mas untuk tambahan cadangan jelang hari raya Paskah dan Puasa Ramadhan 2022," kata Gubernur.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top