Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sri Mulyani Berharap Penurunan Inflasi AS di Juli 2022 Berlanjut

Foto : ANTARA/HO-Kemenkeu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengharapkan penurunan inflasi Amerika Serikat (AS) yang menjadi 8,5 persen secara tahunan pada Juli 2022 dapat berlanjut.

"Kita harap itu akan berlanjut sehingga itu juga akan membuat ekonomi Amerika recover dan juga seluruh dunia tidak akan terpengaruh," kata Menkeu dalam Forum Kedutaan Besar AS bertajuk Perempuan dalam Fintek, di Jakarta, Kamis (11/8).

Dalam kesempatan yang samaDuta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Sung YKim menyebutkan bahwa inflasi di AS sudah terkendali.

Amerika Serikat juga akan bekerja sama dengan negara-negara mitradi seluruh dunia untuk menangani masalah seperti ketahanan pangan, krisis energi, rantai pasok global, dan permasalahan serius lain yang disebabkan pandemi Covid-19 serta perang di Ukraina.

Karena itu ia yakin perekonomian AS akan tetap baik ke depan sebagaimana pada 2021 ekonomi AS tumbuh 5,7 persen pada 2021.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top