Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengelolaan Kawasan

Situ Bagendit Dikembangkan Jadi Kawasan Wisata

Foto : KORAN JAKARTA/TEGUH RAHARDJO

PELANTIKAN BUPATI | Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, melantik Rudy Gunawan sebagai Bupati Garut dan Helmy Budi-man sebagai Wakil Bupati di Gedung Sate, Bandung, Rabu (23/1).

A   A   A   Pengaturan Font

BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, menitipkan pengembangan sektor pariwisata, khususnya revitalisasi Situ Bagendit kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih Pilkada Jabar 2019.

"Dari semua daerah, Garut adalah Kabupaten paling lengkap potensi pariwisatanya dan kami lihat sendiri waktu naik kereta bersama Pak Presiden banyak melewati keindahan alam," kata Ridwan Kamil saat pelantikan bupati dan wakil bupati, di Gedung Sate Bandung, Rabu (23/1).

Gubernur mengaku sudah menyiapkan bantuan dana untuk revitalisasi Situ Bagendit sebesar 30 miliar rupiah. Dana itu dapat dipakai untuk mempercantik situ dan menambahfasilitas pendukung wisatanya.

Emil, demikian gubernur akrab disapa, melantik Rudy Gunawan sebagai Bupati Kabupaten Garut dan Helmy Budiman sebagai Wakil Bupati periode tahun 2019-2024 berdasarkan surat Kepmendagri No131.32-439 tahun 2019. Ini merupakan periode kedua pasangan tersebut.

Di periode keduanya, menurut Emil, sudah sepantasnya memiliki program yang mantap dan tinggal melanjutkan untuk kesejahteraan warga Garut. Keduanya memiliki pengalaman dalam kepemimpinannya sehingga tidak perlu lagi beradaptasi, melainkan langsung bekerja mewujudkan visi dan misi.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top